Vin Diesel Terlibat Proyek Film Misterius0 Komentar

Oleh Miftahur Roziqin
Diposting pada 14 Jul 2011 jam 3:00pm

 

Vin Diesel

Vin Diesel

Ada rumor bahwa salah satu pemeran dalam proyek film yang masih menjadi misterius adalah aktor Vin Diesel. Judul film ini masih dirahasiakan dan juga nama – nama pemeran selain Vin pun juga dirahasiakan. Vin Diesel pun dikabarkan benar-benar tertarik pada naskah yang disodorkan padanya.

Serta dipastikan, proyek thriller ini ditulis oleh dua nama penulis yaitu Oliver Butcher dan Stephen Cornwell. Film UNKNOWN sebelumnya digarap oleh dua nama tersebut dan film ini dibintangi oleh Liam Neeson. Samantha Vincent pun diyakinkan oleh Vin untuk ikut serta bergabung menjadi produser  film misterius ini. One Race nantinya akan mengeksekusi produksi film thriller ini.

One Race mengatakan bahwa kalau mereka tertarik pada naskah yang di tulis oleh dua nama tersebut saat sebuah pernyataan resmi. Juru bicara One Race mengatakan bahwa Butcher dan Cornwell mengetahui bagaimana mereka membuat naskah yang cerdas dan diterima oleh dunia.

Selain menangani proyek film misterius ini Vin Diesel akan sangat sibuk dikarenakan harus membintangi film keenam dari franchise FAST AND FURIOUS dan juga dua film lainnya yaitu RIDDICK dan THE MACHINE juga sudah menanti.


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.