T2 Rilis Single Terbaru “Kenapa Mau Denganku?”0 Komentar

Oleh Miftahur Roziqin
Diposting pada 29 Aug 2012 jam 6:22pm
T2

T2

T2 yang digawangi oleh kedua cewek cantik Tika dan Tiwi baru saja merilis single terbaru. Singgle terbaru mereka diberi judul “Kenapa mau denganku?”. Lagu tersebut merupakan ciptaan dari Tiwi.

Saat ditanya tentang maksud dari lirik lagu tersebut, Tika menjelaskan bahwa lagu tersebut menceritakan tentang sepasang kekasih, akan tetapi sang cowok komplain terus dan kurang perhatian sedangkan sang cewek judes banget, la terus kenapa mau sama gue?katanya.

Saat ditanya tentang darimana inspirasinya dalam membuat lagu tersebut, ternyata Tiwi mempunyai pengalaman tersendiri dalam membuat lagu tersebut. Lagu tersebut dibuat berdasarkan dari pengalaman pribadinya. Tiwipun menjelaskan bahwa pengalaman pribadi orang yang pacaran katanya.

Lagu terbaru ini merupakan sebuah lagu andalan terakhir dalam album ketiga mereka. Rencanaya setelah ini T2 akan membuat album repackage.

T2 ini merupakan grup band yang digawangi oleh Tika dan Tiwi yang terbentuk pada tahun 2007 dengan album pertamanya berjudul “OK”. Pada bulan Mei 2008 lalu album ini berhasil meraih “Platinum Award” dengan penjualan mencapai 125 ribu kopi dan RBT sebanyak 734 ribu.


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.