Egosip.com – Sekitar 2000 fans Girlband di New York, Amerika berhasil dicuri hatinya oleh penampilan girlband 2NE1 di Times Square, New York.
2NE1 tampil di depan ribuan fansnya dalam perayaan kesuksesan setelah berhasil mendapatkan penghargaan the Best New Band in the World 2011 versi MTV Iggy.
Penghargaan itu mereka terima setelah 2NE1 tampil sebuah di mini konser yang diadakan di studio MTV.
Acara mini konser tersebut secara langsung disiarkan oleh MTV untuk seluruh fans di dunia. Penampilan mereka mendapat sambutan yang cukup baik. 2NE1 membuka konsernya dengan menyanyikan lagu Fire yang dilanjutkan dengan Can’t Nobody, Lonely, dan I’m the Best.
Melihat penampilan yang cukup memuaskan dari 2NE1 tersebut, akhirnya MTV Iggy memberikan penghargaan kepada mereka. 2NE1 sendiri mengatakan bahwa mereka sangat senang memiliki banyak fans. Tak ketinggalan seorang desainer, Jeremy Scott juga memberi dukungan kepada 2NE1 melalui persembahan rancangan koleksi 2012 S/S nya.
Baca Juga: