eGosip.com – Setelah ‘dipecat’ dari Kerispatih, Sammy Simorangkir bermimipi punya band lagi. Kini ia pun tengah menempuh jalan untuk mewujudkan mimpinya itu.
Pria kelahiran 8 September 1982 itu mengaku memang soul bernyanyinya ada di band. Jadi ia pun ingin kembali menemukan lagi <i>soul</i>-nya untuk bernyanyi.
“Saya sebenarnya pengen nge-band lagi. Nyawa gue memang band. Jadi sekarang udah mulai menanam hal itu,” tuturnya saat ditemui di acara jumpa pers DaHsyat-nya Award di Ruang Serbaguna RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2012).
Sammy mengungkapkan, pengalaman bersama Kerispatih akan dijadikannya pelajaran dalam mencari teman band-nya nanti. Ia pun mencari teman-teman yang tak semata memikirkan uang atau ketenaran tapi benar-benar hobi bermusik.
“Sekarang pilih-pilih teman-teman (nge-band). Bukan karena uang, bukan karena ketenaran tapi yang memang hobi untuk bermusik,” paparnya.
Baca Juga: