Ririn Dan Aldi Bragi Menikah 11 Juli 20100 Komentar

Oleh Dicky Wijaya
Diposting pada 04 Jul 2010 jam 11:59am
Aldi & Ririn

Aldi & Ririn

Ririn Dwi Ariyanti dipastikan akan naik pelaminan dengan Aldi ‘Bragi’ 11 Juli 2010. Persiapan pernikahan keduanya pun telah dalam tahap finalisasi.

Rencananya, 10 Juli prosesi siraman dan malam midodareni di rumah Ririn. Akad Nikah tanggal 11 Juli 2010 pukul 09.00 pagi di Crown Plaza Hotel. Resepsi malam harinya di Ballroom Crown Plaza Hotel,” kata Aldi saat menggelar jumpa pers di Casa Grande, Casablanca, Jakarta.

Semua sudah dalam finalisasi. Kami berdua exciting banget menjalani ini semua. Mudah-mudahan lancar,” sambung mantan suami pedangdut Ike Nurjanah itu.

Untuk mempersunting kekasihnya, pentolan band Bragi itu memberikan seperangkat alat salat dan perhiasan. Hanya saja, keduanya masih enggan membocorkan perihal tersebut. Soal itu nanti saja, biar jadi surprise. Yang jelas mas kawinnya seperangkat alat salat dan perhiasan.

Kendati persiapan pernikahan kedua sejoli ini hampir 100% selesai, namun Aldi dan Ririn harus menelan pil pahit lantaran mendapat protes foto prewedding mereka yang dianggap terlalu mesra. Pasalnya, foto beradegan ciuman itu sempat ditayangkan di depan pewarta berita.

Semua pasti ada pro kontra. Tapi kami melihat itu sebagai karya seni dari fotografer. Itu juga kami buat bukan untuk dipertontonkan. Cuma untuk koleksi pribadi. Itu hanya kesalahan teknis saja. Kami juga sempat complain.


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.