
Yulia Rahman dan Demian
Perceraian antara Demian dan Yulia Rahman memang cukup mengejutkan semua pihak. Hal ini dikarenakan selama ini pasangan suami istri ini selalu tampak mesra didepan publik. Tanpa ada kabar-kabar miring mengenai mereka berdua, tiba-tiba Yulia Rahman menggugat suaminya.
Dalam konferensi pers yang digelar Yulia Rahman sendiri, Yulia mengaku bahwa dia sudah ditalak oleh Demian. Ada kabar yang menyebutkan bahwa keruntuhan tiang rumah tangga mereka dikarenakan kehadiran orang ketiga, Demian memiliki hubungan istimewa dengan wanita yang berprofesi sebagai seorang model.
Saat ditemui di Ragunan, Yulia tidak membantah atau mengiyakan kabar mengenai kehadiran orang ketiga tersebut.
“Tanya saja sama dia (Demian) apa yang terjadi. Penalakan itu juga ada yang mempengaruhi kok,” ujar Yulia menanggapi pertanyaan para wartawan.
Beberapa hari lalu sempat beredar kabar bahwa karena permasalahan antara pasangan ini, Yulia sampai pernah mencoba untuk bunuh diri sampai-sampai dia dilarikan ke rumah sakit. Namun Yulia menolak untuk membicarakan hal itu lebih lanjut.
“Nanti kita bicara dua minggu lagi ya, untuk masalah itu,” ujarnya.
Soal perceraiannya keapda Demian, Yulia berharap hal ini cepat selesai karena dia sudah lelah menjadi sorotan menyangkut kasus perceraiannya dengans ang Illusionist tersebut.
Baca Juga: