Perankan Tokoh Chef, Reza Nangin Samarkan Tato0 Komentar

Oleh Miftahur Roziqin
Diposting pada 12 Dec 2012 jam 9:12pm
Reza Nangin

Reza Nangin

Aktor pendatang baru Reza Nangin bersyukur mendapatkan kepercayaan menjadi pemeran utama pria di film ‘Cinta Tapi Beda’. Di film tersebut, Reza akan berperan sebagai chef muslim, untuk menyesuaikan perannya itu, ia pun harus menyamarkan tato di sekujur tubuhnya.

Jika sedang beradegan memakai baju lengan pendek, Reza harus menyamarkan tatonya dengan bedak atau foundation. Butuh dua orang make-up artist dan waktu hingga 15 menit untuk menyamarkan tato-tato yang ada di kedua tangannya.

Dalam film arahan sutradara Hanung Bramantyo itu, Reza berperan sebagai seorang chef yang jatuh cinta kepada perempuan beda agama yang diperankan Agni Pratistha. Banyak perjuangan yang ia lewati untuk mempertahankan cintanya.

Cinta mereka berjalan, sampai akhirnya mereka sama-sama mengejar agama yang mereka yakini. Proses cerita yang menarik tentunya.

Selain Reza dan Agni film tersebut juga akan dibintangi oleh Choky Sitohang (Oka), Ratu Felisha (Mitha), Agus Kuncoro, Jajang C Noer, Nungky Kusumastuti, Agus Melast, Hudson Pranajaya, Leroy Osmani, dan Ayu Diah Pasha.

‘Cinta Tapi Beda’ rencananya akan tayang di bioskop Tanah Air pada 27 Desember 2012.


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.