Boyband asal Inggris, One Direction dituding menjiplak nama grup yang ada di Amerika Serikat. Namun hal ini tidak masalah, dan hanya merespon santai dari para personil boyband ini dengan tidak akan mengganti nama boyband mereka.
Zayn Malik mengatakan bahwa tidak akan mengganti nama kelompoknya dan tidak tahu apa yang terjadi nantinya jika tetap menggunakan nama tersebut.
Para personil One Direction dikabarkan telah dituduh menjiplak oleh grup asal Amerika Serikat yang telah memakai nama One Direction sejak tahun 2009 lalu. Berarti grup tersebut sudah memakai nama One Direction setahun lebih dulu dari pada Zayn Malik dan rekan-rekannya.
Kemudian masalah ini menjadi bahan perbincangan setelah Peter Ross selaku pengacara One Direction asal Amerika ini terpaksa membawa kasus ini ke meja pengadilan. Sebelumnya Ross mengaku telah mengajak menggunakan cara damai untuk memcahkan persoalan ini, tetapi Zayn Malik tidak member tanggapan. Akhirnya terpaksa Ross menuntut boyband asal Inggris ini.
Baca Juga: