Benjamin Joshua Rompies atau dikenal Ben Joshua, namanya mulai dikenal masyarakat ketika dirinya membintangi sejumlah film Indonesia. Ia memulai debut di dunia akting yaitu dalam film yang bertajuk Dealova pada tahun 2005. Sebelum bermain di dunia infotainment dia hanyalah seorang pekerja keras di sebuah majalah ibukota sebagai media relations executive majalah koran.
Ben Joshua terus bekerja di tempat tersebut dan dirinya sekaan-akan mimpi, ia pun bertahan sampai selama 1,5 juta bekerja. Setelah 1,5 tahun bekerja, setelah itu Ben memperoleh tawaran untuk mengikuti casting dan diterima untuk memerankan Dira yang berusia 17 tahun.
Awalnya bungsu enam bersaudara ini masih bekerja selain syuting. Tapi karena jadwal syutingnya yang terbentur dengan jadwal kerja, Ben pun memilih terjun total di dunia entertainment. Sukses Dealova dilanjutkan dengan Cinta Pertama (2006). Dalam film ini, Ben berperan sebagai Sunny, cinta pertama tokoh Alya yang diperankan Bunga Citra Lestari. Kali ini Ben juga kebagian peran anak sekolah lagi.
Walaupun hanya dua kali saja bermain film, namun Ben Joshua dipilih menjadi salah satu juri dalam ‘Festival Sinema Perancis’ ke-12 yang akan dilangsungkan pada 13 – 22 April 2007 silam di Jakarta.
Bosan sebagai anak sekolah, Ben pun tak keberatan ketika ditawari tawaran bermain film horor berjudul Malam Jumat Kliwon, besutan Koya Pagayo. Pada tahun 2008, Ben bermain lagi dalam film bergenre horor Hantu Jembatan Ancol produksi MD Entertainment.