Kemelut keluarga aktris Ayu Azhari menemui titik terang. Keempat anaknya sepakat meninggalkan perempuan kelahiran 19 November 1969 itu.
Dari suami pertamanya, Wisnu Djody Gondokusumo, Ayu melahirkan Axel Gondokusumo. Setelah bercerai dengan Djody, pemilik nama asli Khadija Azhari itu menikah dengan Teemu Yusuf Ibrahim, pria berkebangsaan Finlandia, dan memiliki tiga anak yakni Sean Azad, Mariam Nur Aliman, dan Sulaiman Atiq. Kini Ayu menjadi istri Mike Tramp.
Pengacara Sean, Dwi Ria Latifa, beberapa menyampaikan kesepakatan Ayu dengan empat anaknya yang diduga ditelantarkan dan kerap dianiaya. Kesepakatan itu antara lain, Sean diperbolehkan pulang ke Finlandia bersama ayahnya.
Axel Gondokusumo juga diperbolehkan ke Finlandia bersama Sean. Namun segala kebutuhan remaja 20 tahun itu tidak akan ditanggung Ayu juga Teemu.
Untuk Mariam, anak ketiga Ayu itu akan mondok di Pesantren Assidikyah, pimpinan KH Nur Muhammad Iskandar dan dijemput setiap akhir pekan. Sedangkan Atiq tak mau pulang ke rumah Ayu. Remaja 12 tahun itu sementara dititipkan di rumah Ria dan akan dijemput KH Nur Muhammad Iskandar. (EG1)
Baca Juga: