Artis Olga Lydia Takut Menjadi Korban KDRT0 Komentar

Oleh Dicky Wijaya
Diposting pada 06 Jul 2010 jam 5:44pm
Olga Lydia

Olga Lydia

Maraknya kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) membuat Olga Lydia trauma. Dia mengaku kasus KDRT membuat dirinya sangat berhati-hati dalam memilih pendamping hidup. Dia tak mau salah memilih pasangan hidup.

“Kekhawatiran pasti ada. Makanya saya berdoa semoga menemukan orang yang tepat. Saya tak mau mendapatkan orang seperti itu,” kata Olga saat ditemui di Studio Sakti, Pancoran, Jakarta Selatan.

Artis berwajah oriental ini sangat prihatin karena semakin hari kasus KDRT semakin meningkat. Olga pun meminta agar para korban KDRT berani mengungkapkan atau membuka kasusnya tersebut agar tak lagi terjadi hal seperti ini.

“Saya lihat selama ini korban KDRT menganggap itu masalah pribadi. Seharusnya nggak bisa dibilang seperti itu juga karena sudah termasuk pelanggaran HAM,” ucapnya.

Olga memang cukup mengikuti isu-isu seputar KDRT. Bahkan, dia pernah kenal dengan beberapa orang yang pernah menjadi korban KDRT. Saking pedulinya dengan masalah tersebut, Olga tak menolak saat mendapatkan peran sebagai korban KDRT dalam film pendek berjudul ‘7 Hati 7 Cinta 7 Wanita’. “Ini merupakan kebanggaan buat aku. Aku serius dengan peran ini,” ujarnya


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.