
Angelina Sondakh
Melalui Muhammad Kahfi Siregar yang merupakan pengurus Divisi Komunikasi Publik, DPP Partai Demokrat sekaligus juga sebagai sahabat Angelina Sondakh. Angelina Sondakh mencurahkan semua isi hatinya setelah dirinya dinyatakan sebagai tersangka dalam kasus suap proyek wisma atlet Jakabaring, Palembang juamt sore tadi.
“Saya sama sekali tidak melakukan apa yang dituduhkan. Sejak awal saya selalu katakan bahwa baik Nazar maupun Rosa tidak pernah bicara kepada saya mengenai Wisma Atlet. Saya tidak pernah, membicarakan, mengatur wisma atlet. Apalagi meminta dan menerima aliran dana wisma atlet,” ungkap Angie panjang lebar.
Angie tetap kukuh pada pendiriannya dengan keyakinan bahwa dirinya memang tidak bersalah dan bukan seperti yang sudah dituduhkan kepadanya. Angie juga akan mempersiapkan bukti untuk menunjukkan bahwa dia memang tidak bersalah. Meskipun begitu, Angie tetap menghormati keputusan yang diturunkan KPK hari ini.
Baca Juga: