Adriana Marshanda atau lebih akrab disapa Marshanda adalah gadis cantik yang namanya mulai dikenal masyarakat karena perannya dalam sinetron Bidadari. Gadis yang kini telah berusia 23 tahun itu atau tepatnya 10 Agustus 1989 merupakan anak pertama dari tiga bersaudara yakni Aldrian (Didi) dan Allysa (Lisya).
Nama Marshanda berasal dari kata Marsha (Latin) adalah bentuk lain nama Marcia yang identik dengan naman jenis kelamin wanita yang memiliki arti ‘berani’. Jika disatukan nama Marshanda bias berarti ‘anak yang berani’.
Anak sulung dari pasangan Irwan Yusuf dan Riyanti Sofyan memulai karirnya di dunia entertainment sejak ia duduk dibangku kelas 1 SD. Secara tidak sengaja saat ia menemani tantenya yang juga seorang model terkenal, Chintya Rustam, mantan model iklan sabun Lux. Ternyata sesampai di sana caca panggilan akrab Marshanda diminta untuk ikut casting. Dan hasilnya caca terpilih menjadi menjadi bintang iklan Bank Danamon. Tawaran pun terus berdatangan kepadanya diantaranya, Supermi Ayam Bawang, Es Mony, Cadbury Esclairs, Filma dan masih banyak lagi.
Selain seorang model caca pun juga seorang penyanyi, pemain sinetron sekaligus presenter Indonesia. Ia pun pernah meraih prestasi sebagai The Most Brilliant Person pada Asian Award pada tahun 2004.