Adel Pemulihan, Pasha Harus Bersabar untuk Tambah Momongan1 Komentar

Oleh Yudha Andika
Diposting pada 22 Dec 2011 jam 1:00pm

Adel Pemulihan, Pasha Harus Bersabar untuk Tambah Momongan
eGosip.com – Pasha ‘Ungu’ memang bukan untuk pertamakalinya dikaruniai seorang anak. Sebelumnya ia juga sudah mempunyai tiga anak dari pernikahannya dengan Okki Agustina. Tapi ternyata Pasha belum puas.

Vokalis band Ungu itu pun mengaku masih ingin menambah momongan. Keinginannya itu juga mendapat dukungan dari sang ibu.

Bahkan, ia meminta 10 cucu dari Pasha dan Adel. Bagaimana Pasha?

“Kurang juga lah menurut saya juga, maunya sih nambah dua lagi,” ungkapnya saat ditemui di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2011).

Namun tampaknya keinginan Pasha dan sang ibu tak akan terjadi dalam waktu dekat. Sebab, sang istri Adel baru saja menjalani proses kelahiran secara Caesar.

“Tapi kalau caesar katanya lama yah harus menunggu lagi. Saya juga harus sabar kalau mau lagi,” ujar Pasha seraya tertawa.


Baca Juga:
Iklan

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

1 Komentar